Konser Dewa 19 di JIS Terima Banyak Catatan Dari Penonton

- Senin, 6 Februari 2023 | 08:05 WIB
Suasana meriah Konser Dewa 19 yang berlangsung di JIS pada 4 Februari 2023. (Twitter.com/@officialdewa19)
Suasana meriah Konser Dewa 19 yang berlangsung di JIS pada 4 Februari 2023. (Twitter.com/@officialdewa19)

MEDIANEKITA.COM - Dewa 19 baru saja menggelar konser di JIS atau Jakarta Internasional Stadium pada Sabtu, 4 Februari 2023.

Antusias penonton saat melihat band legendaris Dewa 19 begitu terasa.

Beberapa akses untuk menonton Dewa 19 ke JIS tuai banyak catatan.

Baca Juga: 15 Rekomendasi Kado Valentine yang Berkesan untuk Ibu, Ungkapkan Kasih Sayang Anda pada 14 Februari 2023

Mulai dari akses yang kurang mewadai yaitu lahan parkir yang sedikit, minimnya transportasi, sound jelek, arah pintu keluar area stadio hanya dua. Hal itu diungkap oleh akun Twitter @Jhon Sitorus.

Untuk kapasitas JIS sendiri diketahui sekitar 65 ribu penonton, dan standion itu juga belum mengantongi standar dari FIFA.

Band legendaris tersebut membawakan total 32 lagu pada konser malam kemarin bertajuk pesta rakyat 30 tahun berkaryanya Dewa 19.

Ikut dimeriahkan Ari Lasso, Andre Taulany, Wulan Jameela, drummer lama dari band Dewa 19 juga turut dihadirkan.

Baca Juga: Rekomendasi Kado Valentine Unik, Murah Meriah dan Berkesan untuk Wanita, Dijamin Bikin Ayang Makin Sayang!

Tak ketinggalan untuk nonton bapak Presiden kita yaitu Joko Widodo ditemani dengan Ibu Iriana yang begitu asik menikmati konser.

Ibu negara Iriana Jokowi juga request lagu yang berjudul Hampa yang pastinya disanggupi oleh Ari Lasso dan para personil Dewa 19.

Meriahnya konser Dewa 19 ini juga ada beberapa nama pejabat yang ikut hadir seperti Prabowo Subianto, Agus Harimurti Yudhoyono, Anies Baswedan dan masih banyak lagi.***

Editor: Dinata Firmansyah

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X